Beranda | Artikel
Perbedaan Wasiat dan Hibah
Rabu, 20 April 2022

Perbedaan Wasiat dan Hibah

Pertanyaan:

Assalamualaikum Ustadz, mohon penjelasan tentang apa bedanya wasiat dan hibah?

Jawaban:

Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh.

Bismillah walhamdulillah was sholaatu was salaamu ‘ala Rasulillah wa ba’du.

Kedua akad ini sama-sama akad memberi.

Adapun perbedaannya adalah sebagai berikut.

Pertama, kalau wasiat harta baru bisa diterima setelah pemberinya meninggal. Adapun hibah adalah harta sudah bisa menjadi hak milik seketika ketika akad diucapkan, tidak harus menunggu pemberi hibah meninggal dunia.

Kedua, wasiat tidak boleh lebih dari ⅓ harta peninggalan, adapun hibah boleh lebih bahkan boleh seluruh hartanya. (Referensi: Fatawa Islam nomor 598)

Sebagaimana keterangan dalam Sa’ad bin Abi Waqqas berikut,

يَا رَسُولَ اَللَّهِ ! أَنَا ذُو مَالٍ , وَلَا يَرِثُنِي إِلَّا اِبْنَةٌ لِي وَاحِدَةٌ , أَفَأَتَصَدَّقُ بِثُلُثَيْ مَالِي؟ قَالَ : لَا قُلْتُ : أَفَأَتَصَدَّقُ بِشَطْرِهِ ؟ قَالَ : لَا قُلْتُ : أَفَأَتَصَدَّقُ بِثُلُثِهِ ؟ قَالَ : اَلثُّلُثُ , وَالثُّلُثُ كَثِيرٌ , إِنَّكَ أَنْ تَذَرَ وَرَثَتَكَ أَغْنِيَاءَ خَيْرٌ مِنْ أَنْ تَذَرَهُمْ عَالَةً يَتَكَفَّفُونَ اَلنَّاسَ (مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ) 

Ya Rasulullah, aku mempunyai harta dan tidak ada yang mewarisi kecuali anak perempuanku satu-satunya. Bolehkah aku bersedekah dengan ⅔ hartaku?

Jangan.” Jawab Nabi.

Aku bertanya kembali, “Bagaimana kalau aku setengahnya ya Rasulullah?

Beliau menjawab, “Jangan.”

Kalau sepertiganya bagaimana ya Rasulullah?

Beliau menjawab “Ya, sepertiga, dan sepertiga itu banyak. Sesungguhnya engkau meninggalkan ahli warismu kaya lebih baik daripada engkau meninggalkan mereka dalam keadaan fakir meminta-minta kepada orang.” Muttafaq Alaih.

Ketiga, hibah tidak sah jika pemberinya adalah orang safih (dungu dalam urusan duit/harta). Berbeda dengan wasiat, ia sah meski pemberinya adalah orang yang safih.

Keempat, hibah boleh diberikan kepada ahli waris, adapun wasiat tidak boleh diberikan kepada ahli waris kecuali jika ahli waris yang lain merelakannya.

Karena Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda,

لا وصية لوارث إلا أن يجيز الورثة

Tidak boleh ada wasiat kepada ahli waris kecuali ahli waris yang lain membolehkan/merelakan.” (HR. Daruqutni, dari sahabat Amr bin Syu’aib)

Hadis ini dikuatkan oleh pernyataan sahabat yang mulia Abdullah bin Abbas radhiyallahu’anhuma,

لا تجوز وصية لوارث إلا أن يشاء الورثة.

“Tidak boleh wasiat diberikan kepada ahli waris kecuali ahli waris yang lain merelakannya.”

Wallahu a’lam bish shawab.

Baca tulisan kami terkait tema ini:

Status Harta Wasiat untuk Ahli Waris

https://muslim.or.id/67879-status-harta-wasiat-untuk-ahli-waris.html

Referensi:

– Website ilmiah asuhan Syaikh Abdul Qadir Assegaf: https://dorar.net/feqhia/5925/

– Website ilmiah Fatawa Islam: https://www.islamweb.net/ar/fatwa/569/

***

Dijawab oleh: Ustadz Ahmad Anshori, Lc.

(Alumni Universitas Islam Madinah, Pengajar di PP Hamalatul Quran Jogjakarta dan Pengasuh Thehumairo.com)


Artikel asli: https://konsultasisyariah.com/38349-perbedaan-wasiat-dan-hibah.html